Parfum Sholat Kasturi, Wewangian yang Disunnahkan Rasulullah

Penggunaan wewangian atau minyak wangi sangat disarankan, dan salah satunya adalah parfum sholat kasturi. Minyak ini memiliki sejumlah manfaat yang menjadi favorit Rasulullah sejak zaman dahulu. Sejak 5000 tahun yang lalu, minyak kasturi sudah dikenal digunakan sebagai obat dan wewangian.

Dikabarkan bahwa manusia telah memanfaatkan minyak kasturi selama berabad-abad untuk meredakan sakit, detoksifikasi tubuh, serta meningkatkan energi dan vitalitas. Dengan berbagai manfaat yang dimilikinya, tidak mengherankan jika minyak kasturi menjadi salah satu bahan alami dan wewangian yang sangat disukai oleh Nabi Muhammad SAW.

Parfum Sholat Kasturi

Keunggulan Parfum Sholat Kasturi

Wewangian dengan aroma minyak kasturi memang sangat menyegarkan. Bagi umat Muslim aroma parfum kasturi sudah tidak asing lagi. Aroma yang lembut serta tidak menyengat inilah yang menjadi alasan banyak orang menyukainya. Apalagi, aromanya terbilang tahan lama.

Berikut keunggulannya:

Wewangian yang Disukai Rasulullah SAW

Diantara beragam wewangian dan parfum yang tersebar di seluruh dunia, terdapat satu keharuman yang dianggap sebagai raja wewangian, yaitu “Misk” atau yang juga dikenal sebagai “Kasturi”. Kitab Thibbun Nabawi, sebuah karya monumental oleh Ibnu Qayyum al-Jauziah, mencatat bahwa Rasulullah SAW kerap menggunakan wewangian kasturi yang sangat disenangi oleh beliau.

Aroma Menenangkan

Parfum dengan wangi kasturi ini sudah terkenal akan aromanya yang lembut. Aroma yang tidak menyengat ini mampu menenangkan saat Anda pakai di malam hari maupun keseharian. Bahkan, parfum ini dapat menambah khusyuk saat beribadah. Aroma kasturi ini terbilang tahan lama, yakni sekitar 6-8 jam.

Parfum Non Alkohol

Sebagai Parfum sholat, biasanya diformulasikan tanpa alkohol atau dengan kandungan alkohol yang sangat rendah. Hal ini memungkinkan penggunaannya selama ibadah. Termasuk sholat, tanpa melanggar aturan agama.

Mengandung Bahan-Bahan Alami

Parfum sholat dibuat menggunakan bahan-bahan alami, seperti minyak esensial, yang dianggap lebih ramah terhadap kulit dan memberikan aroma yang bersih dan murni. Begitu juga dengan minyak kasturi yang menjadi kandungan utamanya.

Parfum sholat kasturi dapat menjadi referensi saat Anda ingin memiliki wewangian yang halal tanpa mengandung alkohol. Penting untuk Anda mengetahui kandungan dan aroma parfum sebelum memutuskan untuk membelinya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Temukan kami di :
CHAT US

Keranjang Belanja

×

Ups, Belum ada barang di keranjang belanja Anda.

Belanja Sekarang !

Form Bantuan Whatsapp!

×